Singkil — Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Aceh Singkil melalui Seksi Bimas Islam kembali melaksanakan Kegiatan Bimbingan Perkawinan (Bimwim) angkatan V Kamis (05/08/2021)
Bertempat di Aula PLHUT Kemenag Aceh Singkil, Kasubbag TU, Suhardiman MM membuka langsung kegiatan. Dalam arahannya, Suhadirman menekankan bahwa tujuan kegiatan Bimwin yaitu untuk mewujudkan keluarga yang sakinah, mawaddah, Warrahmah melaui pemberian bekal pengetahuan, peningkatan, pemahaman dan ketrampilan.
“Bangun rumah tangga sakinah mawaddah wa rahmah yang penuh ketaatan kepada Allah SWT. Tidak ada keluarga yang sukses dan bahagia dengan meninggalkan perintah Allah SWT. Dengan mengetahui hak dan kewajiban suami istri dibungkus Ketaatan dalam menjalankan perintah-perintah Allah adalah modal utama munculnya barokah dalam kehidupan pernikahan. Sehingga segala permasalahann dalam rumah tangga akan mudah teratasi ketika dekat dengan Allah”tutupnya.
Sementara Kasi Bimas Islam Kemenag Aceh Singkil, Hendra Sudirman, S. Sos I ,sebagai pelaksana kegiatan bimwin ini menyampaikan bahwa kegiatan Bimwim angkatan V ini, insya Allah akan dilaksanakan selama 2 hari, yakni Kamis dan Jumat, tanggal 5 dan 6 Agustus 2021
“Untuk tahun ini Kemenag Aceh Singkil akan mengadakan Bimwin sebanyak 9 angkatanan,dimana angkatan kelima ini Pesertanya ada 30 orang, terdiri dari perempuan dan laki-laki dan bagi yang telah mengikuti Bimwin nantinya kan diberikan buku panduan dan juga sertifikat yang juga berguna untuk proses administrasi pernikahan nanti” imbuhnya.
Adapun yang tampil sebagai pemateri selama dua hari pelatihan dan bimbingan nantinya antara lain Kepala KUA Singkil Utara,H. Sabaruddin, S. H I, M. Ag. Kepala KUA Singkohor, Khairuddin,S. Ag, Kepala Dinas BKKBN Kab. Aceh Singkil Imelda,S. Am Keb, Kepala Dinas Kesehatan Kab. Aceh Singkil, Ns. Eva Nurvita, S. Kep
Acara bimwin yang terlaksana dengan tetap mematuhi protokol Kesehatan Covid-19 berlangsung hangat dan menarik, dimana peserta sangat antusias mengikuti maupun juga berinteraksi tanya jawab terhadap materi.