Home / Kemenag / Kasi Bimas Kankemenag Aceh Singkil kunjungi Aliran Kepercayaan Masyarakat di Danau Paris

Kasi Bimas Kankemenag Aceh Singkil kunjungi Aliran Kepercayaan Masyarakat di Danau Paris

Singkil- Kasi Bimas Islam Kankemenag Aceh Singkil sebagai tim monev Pendataan Aliran Kepercayaan Masyarakat (PAKEM) mengunjungi tempat peribadatan aliran kepercayaan Pambi dan Parmalim di Kecamatan Danau Paris, Aceh Singkil. Selasa 16 mei 2023.

Kegiatan diinisiasi oleh Pemkab Aceh Singkil melalui Bakesbangpol Aceh Singkil dan dihadiri langsung oleh tim monev, kepala Bakesbangpol, H. Amril, AR, S.H., M.Si, Kabid dan kasubbid ketahanan ekonomi sosbud, Kasubbid Organisasi masyarakat, Kasi Intelijen Kejari Aceh Singkil, Budi Febriandi, SH., Pasi Intel Kodim Aceh Singkil, Lettu. Irwansyah Manurung, Kasat Intelkam Aceh Singkil mengundang beberapa unsur tokoh agama seperti dari MPU, Zulkifli, Ketua FKUB, Drs. H. Ramlan, dan Kasi Bimas Islam Kankemenag Aceh Singkil, Hendra Sudirman, S.Sos.I.

Kunjungan pertama yaitu ke rumah peribadatan aliran kepercayaan Pambi di Napagaluh. Salah seorang penganut, Rofert, menuturkan bahwa jumlah pengikutnya hingga saat ini berjumlah 75 jiwa, beliau juga menjelaskan bagaimana cara mereka beribadah dan keadaan mereka saat ini.

Selanjutnya ke rumah peribadatan Parmalim di Situbuh-tubuh. Jahimar berutu selaku “ketua ranting” yang menyambut tim monev, beliau menjelaskan Parmalim ini sealiran dengan Pambi, namun setingkat lebih tinggi, “jika sudah lulus di Pambi, penganut bisa meneruskan ke Parmalim.” Tuturnya. Penganut Parmalim di daerah ini sendiri berjumlah 20 KK atau sekitar 70 jiwa dari hasil wawancara dengan Jahimar.

Sebagai informasi, Pambi dan Parmalim sendiri merupakan aliran kepercayaan tradional suku Batak Toba yang berasal dari Sumatera Utara. Aliran ini berakar dari animisme dan dinamisme yang percaya setiap benda alam memiliki roh yang harus dihormati, juga terdapat pengaruh agama lain Seperti Kristen, Katolik dan Islam. Pambi dan Parmalim di Indonesia hanya diakui sebatas aliran kepercayaan, namun oleh penganutnya disebut agama.

 

x

Check Also

Kasi Pendis Pantau Langsung Pelaksanaan Ujian Madrasah (UM) Tingkat Aliyah Tahun Pelajaran 2024/2025

Gunung Meriah – Guna melihat langsung kondisi pelaksanaan Ujian Madrasah (UM), Kasi Pendis Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Singkil Kamaluddin, ...