Home / Berita / Untuk Pengembangan dan Pembangunan Madrasah, Kasi Pendis Tinjau Lokasi Aset Tanah Kemenkumham

Untuk Pengembangan dan Pembangunan Madrasah, Kasi Pendis Tinjau Lokasi Aset Tanah Kemenkumham

 

Singkil — Dalam rangka pengembangan dan Pembangunan sarana dan prasarana Madrasah Negeri Kemenag Aceh Singkil, Segala cara dan upaya terus di lakukan oleh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Singkil.

Salah satunya membangun kerjasama dengan berbagai pihak untuk bisa saling bersinergi dalam rangka mengembangkan serta meningkatkan kualitas pendidikan kegamaan di Aceh Singkil.

Bersama beberapa staf dan Kepala Urusan Tata Usaha MAN Aceh Singkil, Kepala Seksi Pendis Kemenag Aceh Singkil Kamaluddin, SE tinjau lokasi tanah aset Kemenkumham yang berada di lokasi kawasan Madrasah Negeri Aceh Singkil. Rabu, 26/01/2022

Tanah itu sangat strategis untuk pengembangan kawasan Madrasah kita, sebab letak nya sangat berdekatan dengan ketiga Madrasah kita kata Kamaluddin,SE didampingi Kaur TU MAN Aceh Singkil.

Rencananya kita akan buat surat permohonan permintaan Hibah atas tanah aset milik Kemenkumham itu, yang akan kita gunakan untuk pengembangan dan pembangunan Madrasah Aceh Singkil,

Selain rencana membuat surat permintaan hibah, kita akan langsung jumpai kepala Kanwil Kemenkumham provinsi Aceh di Banda Aceh untuk beraudiensi terkait permohonan dan permintaan hibah atas tanah aset Kemenkumham yang berada dekat dengan lokasi kawasan Madarsah Negeri Aceh Singkil.

Semoga usaha dan ikhtiar kita ini dapat membuahkan hasil dan aset tanah kemenkumham yang akan kita mohonkan hendaknya dapat di kabulkan demikian akhiri Kamal.

x

Check Also

Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Kepala Madrasah

Singkil — Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Singkil melakukan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Kepala Madrasah di Lingkungan Kantor ...