Tapaktuan – Kepala Kankemenag Aceh Singkil H. Saifuddin, SE terima DIPA T.A 2022 yang diserahkan oleh KPPN cabang Tapaktuan di Kantor KPPN setempat, Selasa (21/12/2021).
DIPA Tahun 2022 diserahkan oleh Kasi Veraki KPPN Tapaktuan, Muhaemin Azis sekaligus penandatangan pakta integritas.
Kasi Veraki KPPN, Muhaemin Azis mengatakan, penyerahan ini dilakukan sebelum awal tahun supaya pelaksanaan anggaran sesuai jadwal yang ditetapkan.
“Diharapkan semua satker betul-betul bisa mengeksekusi recana kegiatan yang sudah ditetapkan sesuai kebutuhan dana yang ada” ujarnya saat memberikan arahan.
Kemudian, Kepala Kemenag Aceh Singkil, H. Saifuddin, SE mengaku pihaknya berupaya sebaik mungkin dalam pengelolaan anggaran untuk tahun 2022. Ia juga meyakinkan akan mematuhi segala aturan yang berlaku.
“Kami komitmen untuk mengalokasikan dana sesuai dengan program yang sudah ditetapkan dalam DIPA untuk tahun 2022” terangnya.
Ditambahkan, Pihaknya juga mendukung segala program yang disampaikan Kepala KPPN, bahwa dalam pengelolaan keuangan harus terhindar dari segala praktik yang merugikan instansi.
“Kami akan menyerahkan kembali sesegera mungkin pada masing masing satuan kerja untuk bisa melaksanakan kegiatannya ditahun 2021”. tutupnya.