Subulussalam — Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Singkil, H. Saifuddin SE, mengikuti dan turut berpartisipasi di acara Charity atau Shadaqah Day yang dilaksanakan oleh Lembaga Kemanusiaan Aksi Cepat Tanggap (ACT) Subulussalam, Kamis (9/12/2021).
Mengambil Thema “Tambahkan Sedekah Tumbuhkan Berkah” ACT Subulussalam melaksanakan event charity day tersebut dengan menghadirkan peserta dari berbagai lembaga, stakeholder dan juga ormas Di Subulussalam dan sekitarnya. Begitu juga partisipasi dari Kemenag Aceh Singkil.
H. Saifuddin dalam keterangan nya menyampaikan rasa syukurnya ,karena Keluarga besar Kemenag Aceh Singkil dapat berpartisipasi dalam acara Charity Day ACT ini.
“Alhamdulillah kita berhasil mengumpulkan Rp. 6.000.000,- dari keluarga besar ASN Kemenag Aceh Singkil yg kita serahkan pada acara Shadaqah Day hari ini. ini bukti komitmen kita guna meningkatkan keimanan dan berharap akan pahala dan naungan Allah di hari akhir seperi janji Allah bagi yg bersedekah,semoga menjadi amal ibadah utk kita semua” ungkapnya.
“Saya sangat bersyukur dengan adanya kegiatan Shadaqah Day ACT ini, sebagaimana juga kami di Kemenag Aceh Singkil yang telah melaunching kegiatan infak Rp. 1000/hari di Kantor beberapa bulan lah, semoga dapat bermanfaat dan keberkahan Allah untuk kita semua” tutupnya
Munandar, ketua ACT Subulussalam berterima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi ,juga Kemenag Aceh Singkil yang terus aktif mensyiarkan gerakan Shadaqah dan aksi kemanusiaan lainnya.
Acara Charity Day tersebut juga menghadirkan Da’i Nasional Ustadz Dr. Tgk. Amri Fatmi Anzis, LC, MA sebagi pengisi Tausyah dan mengajak seluruh peserta untuk meningkatkan keimanan dan amal shaleh dan menggiatkan shadaqah.