Singkil—MTsN 1 Aceh Singkil melaksanakan Launching Program “Bank Sampah” melalui Unit Kesehatan Madrasah (UKM) yang dikoordinir oleh penanggung jawab UKM yaitu Widya Afliyanti, S.Hum Rabu 31 Agustus 2022.
Widya menyampaikan program ini dikemas bertujuan selain untuk kebersihan madrasah, dan juga mendidik rasa tanggung jawab peserta didik secara pribadi dan bersama, pelaksanaannya masing-masing kelas ada penanggungjawabnya dan tentunya akan melaporkan kepada pihak UKM.
Selaku kepala madrasah Abdil menyampaikan program ini sangat positif baik bagi lingkungan madrasah serta tanggung jawab peserta didik, juga bernilai komersil yang bisa mendukung kegiatan OSIM di madrasah, kedepan kita akan buat aturan atau semacam regulasi tentang penataan sampah di madarasah sejalan dengan berjalannya program Bank Sampah.
“Adapun tujuan diadakan program bank sampah ini yaitu untuk menumbuhkan perilaku hidup bersih, memanfaatkan yang terbuang dan menciptakan lingkungan yang bersih di madrasah.
Kepada Seluruh Siswa dan Siswi Peserta Didik madrasah kita sampaikan bahwa ini sangat penting dilakukan dan sebagai bentuk menumbuhkan perilaku hidup bersih dan sehat, tutup Abdil.