Home / Berita / HAB ke-74, Kemenag Aceh Singkil gelar Baksos di Sejumlah Masjid Kecamatan

HAB ke-74, Kemenag Aceh Singkil gelar Baksos di Sejumlah Masjid Kecamatan

 

Aceh Singkil (shr) – Memperingati Hari Amal Bakti ke-74, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Singkil laksanakan kegiatan bakti sosial ke masjid-masjid pada sejumlah kecamatan di Kab. Aceh Singkil (02/01/20)

Bakti sosial merupakan salah satu agenda rutin Kemenag Aceh Singkil pada setiap tahunya dalam menyambut Hari Amal Bakti Kementerian Agama.

Bakti Sosial dilaksanak an di tiga Kecamatan dan Enam Masjid di Kabupaten Aceh Singkil, diantaranya, Kecamatan Singkil (Masjid  Agung Nurul Makmur Kampung Pulo Sarok, dan Masjid Baiturrahim Kampung Pasar) sedangkan di Kecamatan Gunung Meriah (Masjid Taqwa Muhammadiyah Kmpung Tulaan, Masjid Hayatul Iman Kampung Rimo, Baiturrahman Kampung Lae butar) dan di Kecamatan Simpang Kanan (Masjid Al-Huda kampung siatas dan Masjid Al-Fajar kampug lipat kajang atas)

 

Kemudian saat Baksos para Siswa/i Madrasah pada setiap sekolah di kecamatan, dan seluruh pegawai KanKemenag Kab. Aceh Singkil bergotoroyong membersihkan halaman Masjid dan juga menyerahkan bantuan berupa alat kebersihan seperti sapu, tong sampah plastik dan lain-lain.

Suhardiman selaku Ketua Panitia HAB ke 74 mengatakan Baksos tersebut merupakan kegiatan tahunan KanKemenag Kab. Aceh Singkil ketika menyambut HAB Kemenag.

“Ini adalah agenda tahunan KanKemenag saat menyambut HAB, dengan Baksos ini juga dapat meningkatkan silaturahmi dan kebersamaan antara jajaran Kemenag Kab. Aceh Singkil, dengan para guru, siswa/i dan juga Masyarakat Aceh Singkil”. Urainya.

Sementara itu, untuk acara puncak, KanKemenag akan menggelar upacara peringatan Hari Amal Bakti HAB ke-74 besok, Jum’at 03 Januari 2020.

x

Check Also

Kepala KUA Simpang Kanan Berikan Materi Tahsin Al-Qur’an Pada Kegiatan Pelatihan Imam Masjid Tahun 2024

Singkil – Dalam rangka meningkatkan kapasitas imam Masjid Kampong Pengurus DMI Aceh Singkil laksanakan pelatihan para Imam Masjid Kampong Tahun ...