Plh. Kankemenag Kabupaten Aceh Singkil, Jamhuri, SHI menghadiri sidang paripurna dan rapat Koordinasi Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh Singkil bersama pemerintah Kabupaten Aceh Singkil di Aula MPU Aceh Singkil, Selasa , 21 November 2023.
Rapat paripurna dan koordinasi tersebut membahas tentang penegakan dan pelaksanaan syariat islam di Kabupaten Aceh Singkil.
Dalam sambutannya PJ Bupati Aceh Singkil Drs. Azmi, M.AP menyampaikan harapan supaya penegakan syariat Islam dan pelaksanaannya di lakukan sesuai aturan dan ditingkatkan pengawasan.
Sementara itu Ketua MPU Aceh Singkil H. Roesman Hasmy dalam sambutannya berharap dengan adanya sidang paripurna dan rapat koordinasi dengan pemerintah kabupaten dapat meningkatkan penegakan dan penerapan syariat di Aceh Singkil.
Lebih lanjut Roesman Hasmy menjelaskan dalam sidang kali ini membahas isu- isi terkait, wisata yang bersyariah, hiburan malam ( kiboard), hewan buas yang memakan korban, Laundry dan kesuciannya.
Turut hadir dalam sidang paripurna dan rapat Koordinasi MPU Aceh Singkil dengan pemerintah kabupaten Aceh Singkil seluruh anggota MPU dan pimpinan SKPK dalam kabupaten Aceh Singkil.