Home / Berita / Empat Pejabat Fungsional Kemenag Aceh Singkil Diambil Sumpah Jabatan oleh Sekjen Kemenag RI

Empat Pejabat Fungsional Kemenag Aceh Singkil Diambil Sumpah Jabatan oleh Sekjen Kemenag RI

 

Singkil (shr) – Sekretaris Jenderal Kemenag RI, Prof. Dr. Nizar Ali, M.Ag melantik dan mengambil sumpah Jabatan 4 (empat) Jabatan Fungsional Tertentu (JFT) di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Singkil, Aula Lt. II, Kamis (1/4/21).

Keempat JFT yang dilantik adalah Cut Sartina, SH sebagai Analis Pengelolaan Keuangan APBN Ahli Muda, Sulaeman AR, S.Pdi sebagai Pranata Keuangan APBN Penyelia, kemudian Muktasim, SE sebagai Pranata Keuangan APBN Mahir dan Rudiansyah, S.Pdi sebagai Pranata Keuangan APBN Penyelia

Kemudian, pelantikan keempat pejabat Fungsional itu juga turut didampingi dan disaksikan oleh Kakankemenag Kab. Aceh Singkil, Kasubbag TU, Para Kasi, Kepala KUA Kecamatan, Kepala Madrasah serta Staf di lingkungan Kantor Kemenag Aceh Singkil.

Pelantikan dan pengambilan sumpah/janji Jabatan Fungsional Tertentu dilakukan secara serentak se Indonesia yang digelar secara virtual melalui zoom meeting.

Pelantikan sesuai berdasarkan surat edaran Kepala BKN Nomor 10/SE/IV/2020 tentang pelantikan dan pengambilan sumpah/janji PNS atau sumpah/janji jabatan melalui Media Elektronik pada masa status keadaan tertentu darurat bencana wabah penyakit akibat virus corona (Covid-19).

x

Check Also

Kepala KUA Simpang Kanan Berikan Materi Tahsin Al-Qur’an Pada Kegiatan Pelatihan Imam Masjid Tahun 2024

Singkil – Dalam rangka meningkatkan kapasitas imam Masjid Kampong Pengurus DMI Aceh Singkil laksanakan pelatihan para Imam Masjid Kampong Tahun ...