Home / Kemenag / SELARASKAN PROGRAM KERJA, KASI PENDIS IKUTI RAPAT KOORDINASI PROGRAM BIDANG PENDIDIKAN AGAMA ISLAM TAHUN 2024

SELARASKAN PROGRAM KERJA, KASI PENDIS IKUTI RAPAT KOORDINASI PROGRAM BIDANG PENDIDIKAN AGAMA ISLAM TAHUN 2024

Kota Medan – Dalam rangka menyelaraskan program kerja PAI, Kepala Seksi Pendidikan Islam Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Singkil Kamaluddin, SE didampingi Operator PAI Khairil Adri, S.Kom ikuti Rapat Koordinasi Program Bidang Pendidikan Agama Islam Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh di Hotel Syariah Grand Jamee Kota Medan. Rabu, 07/02/2024

Kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara yang diwakili Kepala Bagian Tata Usaha Drs. H. Muhammad Yunus, MA.

Dalam sambutannya saat membuka Rakor Drs.H. Muhammad Yunus, MA mengucapkan selamat dan sukses melaksanakan Rapat Koordinasi Bidang PAI Kanwil Kemenag Provinsi Aceh Di Kota Medan.

“Kami mengucapkan selamat datang dan sukses melaksanakan Rakor Bidang PAI untuk saudara kami dari Kanwil Kemenag Provinsi Aceh dan juga dari Kemenag Kabupaten/kota di Provinsi Aceh, Mudah mudahan dengan kegiatan ini dapat menambah semangat kerja dan energi positif sehingga tercapai tujuan yang diharapkan.” Ujar Yunus

Selanjutnya Rakor ini dipimpin langsung oleh Kabid PAI Kanwil Kemenag Provinsi Aceh H. Khairul Azhar, S.Ag., M.Si. beliau menyampaikan bahwa tujuan diadakan kegiatan ini adalah untuk menyelaraskan Program Kerja Bidang PAI Kanwil Kemenag Provinsi Aceh dengan program kerja di masing-masing Kemenag Kabupaten/Kota, sehingga dengan ini nantinya mampu menyatukan visi dan misi serta menyelesaikan berbagai macam permasalahan yang ada.

“Kegiatan ini menjadi wahana untuk memperkuat silaturrahmi dan juga menyelaraskan program kerja antara kanwil dan kemenag kabupaten/kota di Provinsi Aceh, nantinya berbagai macam program akan kita arahkan dan dukung sehingga pada intinya tujuan dan niat kita bersama adalah untuk meningkatkan kualitas administrasi dan juga Guru-Guru PAI yang ada di Provinsi Aceh. Ujar Khairul Azhar

Selanjutnya Kepala Bidang PAI Kanwil Kemenag Aceh H. Khairul Azhar, S.Ag., M.Si meminta seluruh Kepala Seksi dan operator untuk mengecek kembali dengan baik data di siaga serta data guru PPG baik PNS dan Non PNS yang sudah selesai dan belum selesai berikut ketersediaan yang telah dianggarkan untuk tahun 2024 dan direncanakan untuk tahun 2025.

“Validasi guru selesai PPG ini penting untuk memastikan dana sudah tersedia dalam Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) “. Ujarnya.

Melalui giat ini Bidang PAI lakukan Sinkronisasi, validasi informasi dan data terkait tugas pokok Bidang Pendidikan Agama Islam diantaranya perihal evaluasi Tunjangan Profesi Guru (TPG) tahun 2023, orientasi PPG tahun dan penguatan program 2024 dan rencana program 2025.

Lebih lanjut Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Singkil melalui Kepala Seksi Pendis Kamaluddin, SE beberapa minggu yang lalu juga terus gencar berkoordinasi dengan Pj. Bupati Aceh Singkil dan Dinas Pendidikan Kabupaten Aceh Singkil guna memperjuangkan guru-guru PAI yang lulus pre-test PPG untuk mendapat bantuan guna dapat mengikuti Pendidikan Profesi Guru (PPG).

Kegiatan Rapat Koordinasi Program Bidang Pendidikan Agama Islam Ini dilaksanakan mulai tanggal 06 s/d 09 Februari 2024 diikuti sebanyak 46 Peserta dari 23 Kabupaten/Kota di Provinsi Aceh dengan komposisi Kasi Pendis/PAI/Pakis dan Operator PAI.

 

x

Check Also

Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Kepala Madrasah

Singkil — Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Singkil melakukan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Kepala Madrasah di Lingkungan Kantor ...